
Selasa, 28/7/2009 | 15:33 WIB
BARCELONA, KOMPAS.com - Zlatan Ibrahimovic menegaskan, dia datang ke Barcelona bukan sebagai pengganti Samuel Eto'o yang pindah ke Inter Milan. Sebab, dia pemain yang berbeda dan siap memberikan yang terbaik buat El Barca.
Transfer Ibra dengan Eto'o memang terkesan penukaran. Ibra dibeli Barcelona dengan bayaran 46 juta euro plus Samuel Eto'o. Barcelona juga harus meminjamkan gelandang Aliaksandr Hleb ke Inter.
"Asal tahu saja, aku datang bukan sebagai pengganti Eto'o. Sebab, aku pemain yang berbeda dibandingnya. Aku datang untuk membawa sesuatu yang baru buat Barcelona," tandas Ibra.
Ibra masih harus mengatasi retak di tulang kaki kirinya. Menurutnya, kehadirannya di Barcelona juga agak terlambat, karena ada sedikit masalah dalam proses transfer.
"Tak ada yang tahu tentang hal ini. Tapi, beberapa bulan lalu aku mengatakan kepada Presiden Inter Milan, Massimo Moratti, bahwa aku ingin pindah ke Barcelona. Aku katakan kepadanya, hanya ada satu klub yang mampu membeliku. Memang banyak klub hebat, tapi aku hanya ingin bergabung dengan Barcelona," katanya.
Dalam pemeriksaan kesehatan di Barcelona, dokter menemukan ada retak di tulangnya. Maka, diputuskan Ibra menjalani operasi agar segera sembuh.
"Tapi, kami akan tetap membawa Ibra ke Amerika Serikat dalam rangkaian tur. Mungkin dia hanya akan bermain beberapa saat pada turnamen Piala Hans Gamper pada 19 Agustus nanti. Setelah itu, dia harus istirahat agar kondisinya benar-benar bagus," kata Direktur Olahraga Barcelona, Tziki Begiristain.

